Tuesday, November 20, 2012

Tips Memilih Modem yang tepat

Tips Memilih Modem yang tepat
Tips Memilih Modem Yang Tepat. Bagi yang berlangganan Akses Internet, memilih Modem yang tepat sangat penting agar tidak ada penyesalan di belakang hari. Makin berkembangnya pengguna akses Internet membuat para vendor pembuat Modem bersaing membuat Modem yang berkualitas dan harga Terjangkau, sehingga pintar-pintarlah memilih modem yang akan kamu gunakan.


Banyak sekali jenis modem dipasaran, ada FLASH, SMARTFREN, HUAWEI, PROLINK, FLEXI, dan lain-lain. Untuk kebutuhan pribadi tentunya lebih praktis memakai jenis modem eksternal. Selain pemasangannya mudah, Plug And Play, harganya pun termasuk terjangkau.

Ada beberapa hal yang perlu kita ketahui ketika ingin membeli sebuah modem. Saat ini ada 3 tipe modem yang ada di pasaran. yakni modem GSM, CDMA, dan EVDO diantara ketiganya tentu memiliki kelebihan dan kekurangan  masing-masing.

1. Modem GSM
Jika anda pengguna Modem GSM, ada beberapa hal yang perlu kita ketahui. Modem GSM menyediakan sistem Quota, kita akan mendapat akses Internet yang cukup cepat tetapi ketika quota habis maka kecepatan internetnya akan di turunkan. Modem GSM biasanya bekerja maksimal pada jaringan 3G. Jika Anda tinggal di pedesaan atau wilayah yang yang belum support 3G tidak akan mendapatkan akses Internet yang bagus. Tetapi jika Anda tinggal di wilayah yang support 3G, sangat cocok menggunakan modem GSM.
2. Modem CDMA
Modem yang saya gunakan saat ini adalah modem CDMA. Modem CDMA dapat berjalan baik di wilayah 3G dan 2G selama sinyal operatornya baik. Dari pengalaman saya menggunakan modem ini sudah lumayan bagus untuk akses Internet dan hemat kantong.

3. Modem EVDO

Modem EVDO adalah gabungan antara Modem GSM dan Modem CDMA. Kelebihan Modem ini memiliki transfer data yang lebih tinggi dan memiliki kecepatan yang sama seperti GSM dan Hemat biaya seperti CDMA, memiliki Frekuensi dual band (frekuensi 800 Mhz/1900 Mhz) yang bisa semua operator CDMA / EVDO termasuk Smart. Kekurangan modem jenis ini hanya bagus digunakan di Wilayah yang sudah Support jaringan EVDO.


Berikut Saya sampaikan beberapa Tips Memilih Modem Yang Tepat  yang bisa anda gunakan untuk akses internet.

1. Lokasi/Posisi
Lokasi/posisi anda mmenggunakan modem sangat menentukan kualitas akses Internet anda. Ketahui apakah lokasi/posisi anda menangkap wilayah jaringan provider tersebut. Jika tidak maka sudah dipastikan koneksi modem tidak berjalan semestinya. Cobalah memeriksa sinyal terkuat di wilayah kita tinggal.Percuma jika anda membeli modem dengan kecepatan akses tinggi namun tidak didukung signal di lingkungan anda dan hal ini sering diabaikan para pengguna modem yang pada akhirnya berbuah penyesalan. Pastikan provider yang anda pilih dapat menangkap signal di lingkungan anda tinggal.

2. Jenis Modem
Ketahui modem yang hendak Anda beli. Apakah modem yang anda beli tersebut sesuai dengan jaringan provider yang anda gunakan. Karena ada beberapa modem telah di locked dengan provider tertentu. Misalkan jika anda ingin menggunakan smart maka gunakan modem yang bekerja pada frekuensi 1900MHz. Modem yang digunakan operator smart tidak bisa digunakan pada provider yang lain seperti Esia, Flexi atau yang lain. Begitu juga sebaliknya, modem yang dipakai pada flexi tidak bisa digunakan oleh provider smart. Tetapi ada juga modem untuk semua Operator.


3. Jaringan Provider
Setelah kita mengetahui sinyal terkuat di wilayah kita, pilihlah provider berdasarkan paket paket yang ditawarkan. Pastikan anda mengetahui paket layanan yang ditawarkan dari operator seluler yang mendukung modem yang anda beli. Jika memungkinkan pilih dengan koneksi tinggi dengan harga yang hemat.

4.Kecepatan Modem
Sebelum membeli modem, tanyakan kepada penjual mengenai kecepatan aksesnya. pilihlah modem dengan kecepatan akses 3.2 Mbps sampai 7.2 Mbps atau jika bisa lebih. Jangan membeli modem dengan kecepatan Kbps karena itu akan menyulitkan anda sendiri dalam akses internet.

5. Modem yang support terhadap OS (Operating System)
Tidak semua modem dapat diaplikasikan pada semua jenis operating sistem. Perhatikan jenis operating sistem yang dapat mendukung perangkat modem anda, apakah windows 2000, XP, Vista, windows 7 atau berbagai jenis varian Linux.

6. Merek dan Kualitas MODEM
Sebelum Anda membeli Modem, ada baiknya perhatikan merek vendor modem. Memang tidak ada jaminan jika kita membeli Merek terkenal maka kualitasnya bagus tetapi lebih baik memilih merek terkenal karena lebih besar peluangnya jika membeli merek terkenal kualitasnya bagus. Disamping itu, merek Terkenal biasanya mempunyai garansi untuk memudahkan anda jika modem Anda bermasalah. Jangan pernah terobsesi dengan modem Harga Murah yang belum tentu kualitasnya terjamin jika tidak ingin penyesalan di kemudian hari. Lakukan Review terlebih dahulu melalui rekan rekan anda, bertanya di forum, melakukan pencarian di search engine dll supaya anda tidak salah dalam membeli Modem. Saran saya adalah belilah Modem Merek terkenal dengan harga Hemat/terjangkau. Modem Terkenal/bagus tidak sepenuhnya harganya mahal tapi ada juga yang terjangkau, itu di sebabkan karena harga modem akan selalu turun dari waktu ke waktu dengan kata lain tidak akan pernah naik. Modem ini sama seperti produk Elektronik lain contoh HP, Jika Keluaran baru keluar maka harga keluaran lama otomatis akan turun.

Itulah beberapa Tips Memilih Modem Yang Tepat yang bisa saya paparkan untuk Anda. Jika para sobat mempunyai tambahan tips lain silahkan disampaikan Via komentar. Saya akan sangat Berterimakasih sekali. Semoga Informasinya Bermanfaat.


Terimakasih telah membaca sebuah artikel tentang Tips Memilih Modem Yang Tepat

JANGAN LUPA UNTUK VOTE GOOGLE + UNTUK HALAMAN INI. TERIMA KASIH BANTUANNYA
Judul: Tips Memilih Modem yang tepat; Ditulis oleh Unknown; Rating Blog: 5 dari 5

Ditulis Oleh : Unknown

Terimakasih atas kunjungan Anda Karena telah sudi membaca artikel Tips Memilih Modem yang tepat. Tidak Lengkap Rasanya Jika Kunjungan Anda di Blog ini Tanpa Meninggalkan Komentar, untuk Itu Silahkan Berikan Kritik dan saran Pada Kotak Komentar Di Bawah. Jika Artikel Bermanfaat, Anda boleh menyebarluaskan atau mengutip artikel Tips Memilih Modem yang tepat dengan cara penyampaian yang berbeda, namun jangan lupa untuk mencantumkan link sumbernya. Diharapkan agar tidak melakukan copy paste. Terima Kasih, Happy Blogging :)

No comments:

Post a Comment